2 Cara Mudah Memindahkan Aplikasi Android Ke SD Card Tanpa Root
Cara memindahkan aplikasi ke sd card tanpa root – memindahkan aplikasi Android pada SD Card ternyata sangat dibutuhkan. Alasan utamanya ialah supaya kapasitas penyimpanan memori internalanda tidak terpakai terlalu banyak. Sehingga ponsel android tidak lemot dan tidak terlalu berat menjalankan aplikasi didalamnya. Tak hanya aplikasi saja yang bisa anda pindahkan ke sd card. Melainkan game anda yang tersimpan di memori ini internal. Cara memindahkan aplikasi ke sd card tanpa root juga bisa dilakukan dengan mudah.
Cara melakukan pemindahan ini pun bisa dilakukan dengan 2 cara. Bagi ponsel android yang sudah menggunakan system operasi Android Kitkat maupun Lollipop juga telah dibekali oleh fitur bawaan yang bisa anda gunakan untuk kebutuhan pemindahan aplikasi ini. Versi android tersebut juga bisa mengenali jenis aplikasi apa saja yang bisa dipindah ke sd card. Karena tak semua aplikasi bisa dipindah pada memori eksternal. Hanya sebagian aplikasi saja yang hanya bisa dipasang pada memori internal. Untuk pemindahan aplikasi, anda bisa ikuti tutorialnya dibawah ini.
Memindahkan Aplikasi Ke SD Card Tanpa Root
Ada 2 cara yang bisa dilakukan untuk memindahkan aplikasi atau game dari memori internal pada memori eksternal. Berikut ini caranya.
1. Memindahkan Aplikasi Android Dengan Fitur Bawaan
Cara pertama ini bisa dilakukan jika ponsel android anda sudah menggunakan Android OS 4.4.1 keatas. Jadi, anda bisa langsung masuk pada pengaturan dengan cara mengikuti langkah langkah ini.
Masuk pada Pengaturan » lalu pilih Manajer aplikasi » Didownload dan cari jenis aplikasi yang diinginkan lalu tap aplikasi tersebut. Yang terakhir klik tombol Pindahkan pada Kartu SD.
Nah, sekarang aplikasi anda sudah terpindah pada memori eksternal. Jika anda ingin tahu cara yang kedua, langsung simak berikut ini.
2. Memindahkan Aplikasi Android Menggunakan Aplikasi Pihak Ketiga.
AppMgr III (App 2 SD) merupakan aplikasi Android untuk pemindahan aplikasi dari memori internal ke memori eksternal. Aplikasi ini bisa anda unduh secara gratis melalui google play store. Aplikasi ini terdiri atas 3 bilah utama yakni Movable yang nantinya menampilkan aplikasi Android mana yang dapat dipindah ke SD Card. Lalu On SD Card akan menampilkan aplikasi yang sudah dipindahkan. Yang terakhir adalah Phone Only yang terdiri atas daftar aplikasi apa saja yang tak bisa dipindahkan.
Sehingga anda tak perlu kesulitan memeriksa satu satu dan lebih mudah dilakukan. Itulah cara memindahkan aplikasi ke sd card tanpa root yang bisa dilakukan dengan mudah. Jika pemindahan yang dilakukan mengakibatkan ponsel lemot dan aplikasinya error, maka gunakan saja memori internlnya. Selamat mencoba.