7 Cara “TERMUDAH” Mengatasi Tidak Bisa Download Melalui Play Store

7 Cara “TERMUDAH” Mengatasi Tidak Bisa Download Melalui Play Store

Play store tidak bisa download – ponsel android saat ini memang sudah menjamur di masyarakat luas. Karena itulah, memiliki ponsel android sekarang ini bukanlah suatu barang mewah melainkan suatu barang biasa. Tujuan utama memiliki ponsel android juga sangat beragam salah satunya adalah untuk berbisnis. Dalam berbisnis melalui internet sangat membutuhkan aplikasi aplikasi pendukung yang harus di unduh melalui play store.

Selain itu, cara download dan juga memasang aplikasi melalui play store juga sangat mudah. Anda hanya tinggal melakukan log in, dan mencari aplikasi mana yang akan di unduh lalu bisa memilih install. Akan tetapi, sering sekali terjadi masalah ketika proses pengunduhan berlangsung. Bahkan gagal download aplikasi dari play store juga sering dialami. Untuk mengatasi play store tidak bisa download, anda bisa mengikuti langkah langkahnya dibawah ini.

Penyebab Tidak Bisa Download Aplikasi Dari Google Play Store

Sebelum mengetahui apa saja solusi play store tidak bisa download, anda bisa mencari tahu dulu apa saja penyebab play store tidak bisa download. Lalu apa saja yang menjadi penyebabnya, simak ulasannya dibawah ini.
1.Koneksi internet lambat. Jaringan internet bisa anda dapatkan dari paket data yang dipasang. Paket data yang anda gunakan tersebut pastinya akan dipakai menjalankan aplikasi aplikasi seperti GPS, facebook, Whatsapp, BBM maupun aplikasi lainnya yang bekerja dilator. Dengan begitu, saat play store menggunakan jaringan internet, maka koneksi internetnya tidak mencukupi.
2. Muncul pesan seperti “Penyimpanan tidak mencukupi” ataupun pesan “insufficient storage available”. Pesan tersebut berarti jika anda harus menyediakan ruang penyimpanan bagi aplikasi baru yang mau didownload.
3. Dalam memori terdapat cache yang terlalu banyak dan tidak dibersihkan. Karena cache adalah file sementara yang secara otomatis dihasilkan setiap aplikasi yang ada pada ponsel Android anda dengan fungsi mempercepat kinerja aplikasi tersebut. Tetapi file sementara tersebut bisa rusak serta menghambat proses lainnya yang akan mengakibatkan error.

Cara Mengatasi Gagal Download Aplikasi Dari Google Play Store

Jika masalah diatas membuat anda tidak dapat download aplikasi melalui play store, maka cara dibawah ini bisa anda lakukan untuk mengatasinya.
1. Rubahlah Acess Point Name (APN). Dengan begitu, anda akan memakai APN alternatif berdasarkan dengan layanan pada kartu SIM yang digunakan bertujuan untuk mempercepat jaringan internet. Sehingga play strore bisa mengunduh aplikasi dengan cepat.
2. Bukalah aplikasi Play Store kemudian klik My Apps. Disitu anda bisa melihat aplikasi yang sudah terpasang. Kemudian batalkan proses install maupun proses update yang dilakukan.
3. Klik Settings > lalu Aplication manager > All > dan carilah Google Play Store kemudian klik “Clear Cache” serta “Clear Data”. Anda membersihkan cache hanya dari aplikasi play store.
4. Klik Settings > kemudian Aplication manager > All > lalu pilih aplikasi Play Store dan klik “Uninstall updates”. Cara ini, akan membuat aplikasi play store kembali pada versi awal saat pertama kali anda menggunakan Smartphone.
5. Aktifkanlah Download Manager. Caranya dengan melakukan klik Settings > lalu pilih Aplication manager > All > dan cari aplikasi dari Download Manager kemudian klik “Enable”.
6. Matikan Ponsel kemudian lepaskan baterainya, MicroSD maupun kartu SIM nya. Tunggu beberapa detik dulu supaya chipset tidak terima energi dari baterai lalu hidupkan lagi.
7. Lakukan factory reset ataupun mencoba mendownload aplikasi menggunakan kartu SIM yang baru.

Anda bisa melakukan salah satu cara diatas jika Play store tidak bisa download. Masih belum berhasil juga, anda bisa mencobanya satu persatu sampai menemukan caranya. Selamat mencoba.