Cara Masuk BBM Dengan PIN Lama di HP Android Dengan Mudah
Cara Masuk BBM Dengan Pin Lama – Sebenarnya anda tidak perlu takut atau khawatir kehilangan kontak dari PIN BBM lama anda, karena untuk Sign In/Masuk ke BBM di HP Android dengan menggunakan PIN Lama atau dengan kata lain merestore kontak caranya sangat mudah yang terpenting adalah menggunakan Blackberry ID yang benar.
Artinya begini, ketika anda berniat untuk mengganti HP Android yang baru maka tidak usah takut untuk kehilangan daftar kontak teman di BBM. Untuk melakukan Login menggunakan PIN Lama sama seperti anda login di HP Android biasanya, jadi ketika anda login menggunakan Email Blackberry ID maka semua kontak akan masuk secara otomatis.
Tutorial Cara Masuk BBM Dengan Pin Lama di HP Android yang diberikan hargaponsel.net dalam hal ini bisa di terapkan di berbagai merk HP Android seperti Samsung, Lenovo, Xiaomi, Asus, Oppo dan HP Lainnya. Penasaran seperti apa cara mudahnya, silahkan anda simak selengkapnya dibawah Cara Masuk BBM Dengan PIN Lama dibawah ini.
Cara Masuk Dengan PIN Lama atau Mengembalikan Akun BB ID di Android
- Pertama, pastikan anda sudah menginstall Aplikasi BBM di hp Android, jika sudah jalankan Aplikasi BBM tersebut lalu tekan tombol Sign in.
- Karena dahulu pertama kali mendaftar BBM menggunakan Email, maka silahkan anda tekan dan pilih menu Sign in with an Email Address.
- Maka nanti hanya tampil memasukan email blackberry ID dan password (Lihat Gambar).
- Sekarang, silahkan anda masukan email dan password yang benar, jika sudah tekan tombol Sign in.
- Silahkan tunggu proses BBM melakukan Singkronisasi yang menandakan bahwa blackberry id tersebut valid
- Setelah itu Pilih Don’t Allow, hal ini di lakukan agar kontak telpon anda tidak tercampur dengan Kontak BBM
- Langkah selanjutnya, ini yang paling penting. Untuk bisa masuk dengan menggunakan pin lama maka anda harus memilih menu Switch BBM.
- Tunggu hingga prosesnya selesai. Nanti tampilannya seperti gambar dibawah ini
- Terakhir, cek atau memastikan bahwa anda telah berhasil mengembalikan pin lama dari kontak teman BBM caranya masuk ke tab kontak (Lihat Gambar)
- Selesai
Bagaimana, mudah kan? Hanya itu saja yang dapat saya bagikan mengenai bagaimana Cara Masuk BBM Dengan PIN Lama di HP Android, jadi anda tidak perlu khawatir untuk mengganti HP anda dengan yang baru atau harus melakukan Invite ulang satu-persatu teman anda kembali. Semoga Bermanfaat
Baca Juga :