Cara Mudah Membuat Animasi DP BBM Bergerak “100% WORK”

Cara Mudah Membuat Animasi DP BBM Bergerak “100% WORK”

Flashdp – sebagai aplikasi instant messagung yang ada sekarang ini, membuat BlackBerry Messenger (BBM) disematkan berbagai fitur menarik untuk penggunanya. Salah satunya ialah display picture (DP) yang berupa animasi bisa bergerak. Dengan memasang DP BBM ( flashdp) bergerak tersebut, tentu membuat tampil beda dengan DP untuk BBM lainnya.
Jika anda ingin membuat dp bbm yang bergerak, maka perlu menggunakan beberapa langkah dibawah ini. Caranya juga bisa dilakukan secara otomatis atau manual. Untuk cara otomatis anda bisa menggunakannya melalui berbagai situs yang menawarkan pembuatan dp bergerak tersebut. Salah satu situs yang menawarkan jasa ini secara gratis ialah flashdp.net.
Pada situs FlashDP menawarkan layanan gratis untuk digunakan membuat animasi DP untuk BBM bergerak sesuai keinginan. Tak ada batasan DP BBM yang dapat dibuat pada situs ini, tak ada pula biaya tambahan.

Cara Mudah Membuat Animasi DP BBM Bergerak dengan situs FlashDP

Cara melakukannya bisa mengikuti langkah dibawah ini.
1. Buka situs FlashDP
Langkah pertama yang harus dilakukan ialah membuka situs FlashDP. Untuk membukanya, Anda dapat memanfaatkan komputer atau langsung melalui smartphone android Anda.
2. Klik tombol “Create”
Jika situs tersebut sudah bisa dibuka, anda bisa melakukan klik pada tombol “Create” yang ada di sebelah kiri bagian atas layar ponsel.
3. Pilih jenis animasi
Berikutnya anda bisa memilih jenis animasi untuk DP BBM yang bisa bergerak. Anda bisa memilih jenis animasinya yang bisa dibuat bergerak. Beberapa jenis animasi dari situs ini ialah:
– Support Message, yang akan memberi dukungan kampanye tertentu yang berlangsung sekarang ini.
– Birthdays, yang akan memberi ucapan ulang tahun untuk seseorang.
– Soccer fans, yang bisa dibuat untuk memberi dukungan pada klub sepakbola kesayangan anda.
– Social media, nantinya untuk mempromosikan akun dari sosial media milik Anda misalnya Facebook, Twitter, akun Instagram, dan akun media sosial lainnya
Bukan hanya itu saja, karena masih ada banyak animasi lainnya yang ditawarkan disini. Misalnya animasi blinking text dengan blinking picture. Untuk memilihnya, Anda bisa meng-klik tombol “See Example” guna melihat contoh animasi untuk DP BBM bergerak diatas.
4. Isi data
Jika anda sudah memilih jenis animasi yang diinginkan, maka isi berbagai data didalam kolom yang sudah disediakan. Misalnya nama, teks, maupun data lainnya. Umumnya Anda hanya diperintahkan mengisi dua sampai tiga kolom saja. Itupun tergantung Janis animasi pilihan anda. Jika semuanya sudah terisi, maka klik saja tombol “Submit” guna melanjutkan pada proses selanjutnya.
5. Download DP BBM Bergerak
Jika semua proses sudah berhasil, sekarang Anda bisa mengunduh animasi untuk DP BBM tersebut pada komputer ataupun langsung pada perangkat smartphone android anda. Caranya ialah klik perintah “Download Display Picture” yang terdapat di bagian bawah preview animasinya. Anda juga dapat membuat animasi untuk DP BBM lain dengan cara melakukan klik perintah “Create Another FlashDP” di bawahnya.

Nah, itulah langkah-langkah mudah cara membuat animasi untuk DP BBM bergerak tanpa biaya. Anda bisa langsung memasang DP BBM bergerak pada blackBerry, Android, atau iOS. Anda pun bisa menggunakan gambar animasi tersebut sebagai avatar pada akun Twitter Anda. Khususnya dari situs FlashDP. Semoga bermanfaat.