10 Permainan Barbie Terbaik dan Paling Seru untuk Android
Permainan Barbie – salah satu game yang suka dimainkan oleh anak wanita adalah game Barbie. Meskipun begitu, ternyata permainan Barbie ini tak hanya menyajikan permainan masak masakan saja. Karena ada tema lain dari permainan Barbie ini. Jika anda salah satu penggemar permainan Barbie, maka bisa memilih salah satu game Barbie berikut ini.
1. Doll Cake Maker Cooking Game
Permainan Barbie yang bertema memasak salah satunya adalah Doll Cake Maker Cooking Game. Disini anda akan diajak membuat kue sebagai boneka Barbie. Karakter Barbie akan memasak dengan mengikuti instruksi yang anda buat. Kreasikan kue sesuka anda untuk membuat kue semenarik mungkin.
2. Barbie Magical Fashion
Selanjutnya adalah game Barbie magical fashion yang nantinya anda harus mendandani cantik Barbie menjadi secantik mungkin. Riasannya bisa dimulai dari riasan wajah, perawatan kulit, dan juga pemilihan gaun untuk Barbie agar lebih cantik lagi. Anda pun bisa mewarnai rambut Barbie sesuka hati dan semenarik mungkin.
3. Barbie Life™
Selanjutnya adalah game Barbie yang didalamnya menyuguhkan berbagai tema menarik yang siap anda mainkan. Disini anda bisa mewarnai, memainkan game puzzle dan juga nonton video Barbie kesukaan Anda. Semua game dan juga Barbie disini juga dilengkapi oleh kontrol dan interface sangat menarik dan sederhana.
4. Real Cake Maker 3D
Sama dengan namanya, game Barbie yang bertema masak masak berikutnya adalah real cake maker 3D. Didalamnya juga sudah menyuguhkan animasi 3D yang disertai warna menarik untuk anak wanita. Control game Barbie ini juga tergolong mudah sehingga bisa dimainkan oleh siapa pun.
Permainannya mengharuskan anda menghias kue berdasarkan instruksi. Ada bahan-bahan untuk menghias kue seperti dekorasi dan topping. Setelah Anda berhasil menyelesaikan kue hiasan, anda pun bisa memotretnya.
5. Barbie™ You Can Be Anything
Game ini menyuguhkan permainan bertema Barbie yang siap dimainkan. Sebagai Barbie, tentunya punya banyak kebiasaan salah satunya adalah memasak. Anda bisa memasak makanan yang lezat dengan karakter Barbie disini. Anda pun bisa memasak kue dari mulai menyiapkan bahan sampai mengaduk bahan kuenya.
6. Barbie Superstar! Music Maker
Jika sebelumnya banyak permainan Barbie yang bertema memasak, maka kali ini permainan Barbie menyediakan tema music. Jadi, anda sebagai pemain akan menjadi karakter Barbie yang pandai bermain music dan terkenal seperti superstar. Dimulai dari memilih karakter Barbie lalu mengumpulkan baju yang cocok dikenakan oleh Barbie superstar. Pemain juga dapat mengatur dekorasi panggung, sound, dan juga lighting, di panggung.
7. Water Park Salon
Seperti namanya, game Barbie ini mengharuskan anda merias Barbie menjadi sangat cantik. Ada banyak sekali fitur dalam permainan Barbie ini yang akan mendukung setiap aktivitas riasan anda. Salah satunya adalah lokasi yang bertemakan water park. Anda pun bisa memilih 3 putri Barbie cantik seperti Lauren, Jessie, ataupun Christina.
8. Barbie™ Fashion Closet
Game Barbie ini sangat cocok bagi anda yang suka dengan anda yang suka menyocokkan baju. Jadi, anda akan menjadi pemilih baju untuk para pelangganya. Anda pun dapat merias wajah mereka agar lebih cantik dan menarik.
9. Flying Girl Runner.
Permainan Barbie juga menyajikan game petualangan yang bisa anda coba. Game petualangan ini akan membawa anda pada petualangan seperti melalui pegunungan, sungai, dan goa, serta masih banyak tempat petualangan lainnya. Di perjalanan anda juga harus mengunpulkan sayap dan juga koin-koin.
10. Miss Barbie Scooter Ride
Permainan Barbie ini seperti namanya yakni seorang Barbie yang mengendarai scooter dijalanan. Namun disini anda juga akan menemui rintangan dan harus mengambil koin-koin di jalanan.
Itulah ke 10 permainan Barbie yang bisa anda jadikan sebagai pilihan. Selamat bermain.