Cara Mengatasi Tidak Bisa Memutar Musik MP3 Di Android

Cara Mengatasi Tidak Bisa Memutar Musik MP3 Di Android

Buka lagu – ketika memutar music mp3 kadang anda akan mengalami masalah. Misalnya saja tiba tiba anda tidak bisa buka lagu sehingga tidak dapat memutar lagu mp3 maupun berbagai jenis file music serta audio. Sebenarnya smartphone android telah dibekali dengan kemampuan membaca ataupun melakukan scanning untuk file hiburan yang ada termasuk audio. Baik file yang tersimpan pada memori internal ataupun eksternal. Atau bahkan file yang tersimpan secara pada cloud storage.

Sementara itu, ketika anda akan memutar music pastinya membutuhkan media pemutar music yakni aplikasi music player. Seperti pada aplikasi lainnya, pada aplikasi ini pun juga pasti akan mengalami error jika terus digunakan. Mengatasi Musik Player Tidak Bisa Memutar LaguAda beberapa hal yang bisa menyebabkan music player tidak dapat memutar lagu. Diantaranya adalah file mp3 pada ponsel anda telah terhapus dengan tidak sengaja namun masih tersimpan pada cache seolah file nya masih ada sehingga dapat diputar. Untuk mengatasinya, anda bisa mengikuti langkah-langkah dibawah ini.

1. Reboot

Langkah pertama sebelum melakukan tindakan lain ialah melakukan restart pada smartphone android anda. Lepaskan baterai, kartu SIM dan juga memori eksternal (Micro SD). Lalu tunggu beberapa menit supaya motherboard ataupun chipset android tak menerima energi baterai. Kemudian anda baru bisa memasangkan kembali baterai, kartu SIM dan juga memori eksternal lalu hidupkan ponsel.

2. Bersihkan cache yang sudah menumpuk.

Penyebab kenapa aplikasi music player tidak bisa dibuka salah satunya adalah karena cache yang menumpuk. Hal ini biasanya ditandai ketika kita membuka aplikasi player music kemudian tampil notifikasi “no media found” meskipun sebenarnya anda punya file mp3 yang banyak. Sehingga anda harus membersihkannya. Pakailah aplikasi clean master dalam membersihkan cache maupun residual file yang telah menumpuk.

3. Bersihkan Data Aplikasi Music Player.

Cara lainnya adalah membersihkan data yang telah tersimpan pada aplikasi music player. namun hal ini bisa membuat seluruh pengaturan dan konfigurasi yang dibuat akan terhapus. Misalnya saja favorit, playlist, equalizer maupun beberapa fitur lainnya. Untuk melakukannya, anda bisa klik Setting > Apps > All. Kemudian cari dan bukalah nama aplikasi dari music player yang digunakan lalu klik Clear data, kemudian Clear cache serta Force stop.

4. Pasang Aplikasi Music Player Alternatif.

Terdapat banyak sekali pemutar music dari play store yang bisa di unduh secara gratis. Jadi, anda bisa memilih pemutar music dari sini untuk diunduh secara gratis dan sebagai solusi aplikasi seelumnya. Dengan begitu, anda bisa buka lagu dan menikmati lagu kesayangan anda di sini. Selamat mencoba.