Cara Mengembalikan Imei (Imei Tidak Valid) Oppo r831k Dengan Mudah
Cara Mengembalikan Imei Yang Hilang di Android– Bisa di bilang ini merupakan lanjutan dari yang sebelumnya telah di ulas mengenai Cara Flash Oppo Neo 3 R831K yakni flashing adalah salah satu cara terbaik dalam mengetasi berbagai masalah seperti Bootloop, Softbrik, Hardbrik dan lainnya.
Namun umumnya setelah melakukan Flashing ada beberapa hal yang menjadi masalah umum yakni Sinyal pada Ponsel tidak tampil bahkan SIM Card tidak bisa terbaca dan umumnya hal yang menjadikan ini terjadi adalah dalam melakukan Flashing dapat menghapus IMEI di Ponsel Android anda Khususnya pada Oppo Neo 3 r831k. Untuk lebih mudahnya dalam mengecek IMEI adalah dengan melakukan dial ke *#06#, maka nantinya akan di tampilkan tulisan IMEI Invalid atau IMEI tidak valid.
Lalu, bagaimana mengatasi Imei (Imei Tidak Valid) Oppo r831k, Untuk caranya anda bisa mengikuti cara mudahnya pada tutorial di bawah ini :
Cara Mengembalikan Imei Oppo r831k
Langkah 1 : Rooting
Syarat utama dalam mengembalikan IMEI adalah Oppo r831k anda harus dalam keadaan Root, Jika anda belum melakukan root bisa mengikuti caranya di bawah ini :
- Download Root_Master.apk
- Setelah itu Install di Oppo anda
- Selanjutnya anda jalankan aplikasi Root Master tersebut
- Tap pada Root , lalu tunggu sampai proses rooting selesai.
Langkah 2: Cek Status Rooting
Setelah anda melakukan langkah pertama di atas yakni melakukan Rooting maka yang harus anda lakukan adalah pastikan Bahwa anda telah melakukan Rooting dengan benar, caranya bisa dengan mengikuti langkah sebagai berikut :
- Download Root_Checker.apk
- Tap Check. Jika rooting berhasil dan valid.
- Selesai
Langkah 3: Cara Write IMEI Oppo R831k
- Pertama silahkan anda Download MTK Engineering.apk
- Jika sudah instal di Ponsel Oppo Anda
- Kemudian jalankan Aplikasi tersebut
- Pilih MTK Setting
- Pada Tab Connectivity silahkan anda pilih CDS Information
- Lanjutkan dengan memilih Radio Information
- Kemudian Pilih Phone1 yang berfungsi untuk Write IMEI 1, sedangkan pada Phone2 di gunakan untuk Write IMEI 2. Untuk Nomor IMEI-nya biasanya ada di belakang baterai atau di kotak HP
- Hapus AT+ dan Ketik kembali AT+
- Pilih EGMR=1,7,”IMEI 1″ Misal: AT+EGMR=1,7,”xxxxxxxxxxxxxxxxx” lalu tap SEND AT COMMAND
- Klik kembali kemudian pilih Phone2 untuk Write IMEI 2
- Hapus AT+ dan Ketik kembali AT+
- Pilih EGMR=1,10,”IMEI 2″ Misal AT+EGMR=1,10,”xxxxxxxxxxxxxxxxx” lalu tap SEND AT COMMAND
- Restart/Reboot Ponsel Oppo anda
- Sekarang Cek IMEI pada Ponsel Oppo tersebut caranya dial ke nomor *#06#
- Selamat!! IMEI Oppo Neo3 R831K anda kembali seperti semula.
Cara di atas bisa di bilang cukup AMPUH dalam mengatasi Imei Tidak Valid pada Oppo NEO 3 r831k, Maka pastikan bahwa anda benar-benar mengikuti langkahnya dengan teliti. Semoga Bermanfaat 🙂
Baca Juga :
3 Cara Menghapus dan Mengganti Akun Gmail di Android “Paling Simpel”
[PicSay Pro] Cara Mengedit Foto Menjadi Anime (Kepala Kartun Naruto) di Android
Cara flash Advan S5E Pro (KitKat) bootloop Via flashtool
Cara Paling Gampang Flash Samsung Galaxy J5 SM-J500 Lolipop